Cara Mengunduh Peta Minecraft

Minecraft adalah dunia kreativitas tanpa batas, dan banyaknya peta Minecraft yang tersedia di internet adalah buktinya. Anda dapat menemukan peta mulai dari yang sederhana sampai yang sangat kompleks. Semuanya dibuat oleh pemain lain dan dibagi untuk komunitas. Untuk lebih meningkatkan pengalaman Minecraft Anda, lihat Langkah 1 di bawah ini agar Anda tahu cara menambahkan peta untuk semua versi Minecraft.


Metode 1 dari 4: Menginstal Peta pada PC


1. Unduh berkas peta. 

Berkas peta dapat diperoleh dari berbagai situs internet, atau dari teman-teman Anda. Peta bersifat gratis, dan seharusnya hanya diambil dari sumber yang terpercaya. Beberapa sumber peta yang populer antara lain:


Planet Minecraft Projects


Minecraft Forum (bagian Maps)



Minecraft Maps








2. Buka berkas menggunakan aplikasi ZIP. 

7-Zip adalah salah satu aplikasi gratis terpopuler untuk membuka berkas ZIP dan RAR. Klik tombol Extract dan Anda akan dimintai lokasi untuk mengekstrak berkas. Secara baku, lokasinya sama dengan folder tempat berkas tersebut berada, namun Anda dapat mengaturnya ke folder “saves” Minecraft untuk langsung menginstalnya.



3. Buka Minecraft Launcher.

Ini akan menjadi cara termudah untuk menemukan folder yang berisi simpanan permainan. Peta minecraft sebenarnya merupakan berkas simpanan permainan, sehingga peta seharusnya ditempatkan di dalam folder tempat semua simpanan Anda.
Klik tombol “Edit Profile”.




Klik tombol “Open Game Dir”. Ini akan membuka folder Minecraft di Explorer, dan Anda akan melihat folder “saves”.



Buka folder “saves” dan salin alamat dari baris alamat Explorer. Alamatnya akan terlihat seperti:C:\Users\admin\AppData\Roaming\.minecraft\saves







4. Lekatkan lokasi ke aplikasi ZIP tadi. 

Berkas otomatis akan disalin ke folder “saves”, dan peta akan tersedia saat berikutnya Anda bermain.




5. Mulai bermain.

Peta unduhan baru akan tersedia dari daftar Worlds. Pilih peta untuk mulai bermain dan mengeksplorasi peta baru.



Metode 2 dari 4: Menginstal Peta Pada iOS




1. Unduh berkas peta. 

Berkas peta dapat diperoleh dari berbagai situs internet, atau dari teman-teman Anda. Peta bersifat gratis, dan seharusnya hanya diambil dari sumber yang terpercaya. Peta untuk Minecraft PE berbeda dengan peta untuk PC, jadi pastikan Anda mengunduh berkas yang tepat. Beberapa sumber peta yang populer antara lain:
Planet Minecraft Projects

Minecraft Forum (bagian Maps)



Minecraft Maps









2. Ekstrak berkas menggunakan aplikasi ZIP. 

7-Zip adalah salah satu aplikasi gratis terpopuler untuk membuka berkas ZIP dan RAR. Klik tombol Extract dan Anda akan dimintai lokasi untuk mengekstrak berkas. Tempatkan ke folder yang mudah untuk Anda temukan.





3. Hubungkan iPhone atau iPad ke komputer.

Jika iTunes terbuka, Anda dapat menutupnya. Anda akan menggunakan program lain untuk mengakses berkas pada iDevice.





4. Buka sebuah program transfer iOS. 

Anda perlu sebuah program yang untuk mengakses isi cakram iOS tanpa iTunes. Salah satu pilihan populer dan gratis yaitu iFunBox.



5. Temukan data untuk aplikasi Minecraft. 

Di iFunBox, klik tab Managing App Data. Telusuri daftar untuk aplikasi Minecraft PE. Bukalah folder berikut:
Documents > games > com.mojang >minecraftWorlds








6. Salin folder tempat mengekstrak berkas. 

Tempatkan folder peta tempat berkas unduhan dan eksraksi ke dalam folder “minecraftWorlds” di iFunBox. Anda dapat mengeklik dan menarik folder ke jendela iFunBox untuk menyalinnya dengan cepat. Setelah folder disalin, Anda dapat melepaskan iPhone atau iPad.






7. Mainkan Peta. 

Jalankan Minecraft PE pada perangkat. Anda akan melihat peta baru di dalam daftar Worlds. Anda dapat memainkan peta tersebut sama sepert memainkan simpanan seperti biasa.



Metode 3 dari 4: Menginstal Peta Pada Android



1. Unduh berkas peta. 

Berkas peta dapat diperoleh dari berbagai situs internet, atau dari teman-teman Anda. Peta bersifat gratis, dan seharusnya hanya diambil dari sumber yang terpercaya. Peta untuk Minecraft PE berbeda dengan peta untuk PC, jadi pastikan Anda mengunduh berkas yang tepat. Beberapa sumber peta yang populer antara lain:
Planet Minecraft Projects

Minecraft Forum (bagian Maps)



Minecraft Maps








2. Ekstrak berkas menggunakan aplikasi ZIP.

 7-Zip adalah salah satu aplikasi gratis terpopuler untuk membuka berkas ZIP dan RAR. Klik tombol Extract dan Anda akan dimintai lokasi untuk mengekstrak berkas. Tempatkan ke folder yang mudah untuk Anda temukan.





3. Hubungkan perangkat Android ke komputer. 

Meski prosesnya berbeda untuk berbagai versi Android dan Windows, secara umum perangkat harus terdeteksi otomatis. Anda mungkin harus mengaktifkan “USB Storage” pada perangkat Android setelah menghubungkannya.





4 Arahkan ke folder Minecraft. 

Setelah perangkat terhubung, Anda akan melihat perangkat tersebut tercantum pada Computer/My Computer pada Windows, atau di Desktop pada Mac OS X. Buka konten telepon dan arahkan ke/games/com.mojang/minecraftWorlds. Anda mungkin harus membuka folder “sdcard” untuk menemukannya.





5 Salin berkas peta. 

Klik dan tarik untuk menyalin folder peta yang diekstrak ke folder “minecraftWorlds”. Setelah folder selesai menyalin, Anda dapat melepaskan perangkat Android dari komputer.





6. Mainkan peta baru tersebut. 

Saat bermain Minecraft PE Anda akan melihat peta baru di dalam daftar Worlds. Anda dapat memainkan peta tersebut sama sepert memainkan simpanan seperti biasa.



Metode 4 dari 4: Menginstal Peta Dengan Sekali Ketuk Pada Android




1. Instal aplikasi Maps for Minecraft PE 2014 dari:https://play.google.com/store/apps/details?id=mnw.mcpe_maps.




2. Buka aplikasi. 

Akan tampil sebuah daftar peta (lebih dari 150 peta). Ketuk peta mana saja untuk mendapatkan penjelasan singkat dan melihat gambar kecil mengenai peta.



3. Ketuk tombol "Download". 

Peta yang dipilih akan otomatis diunduh dan diinstal, sehingga Anda tidak perlu melakukan hal lain.


4. Ketuk tombol "Play". 

Minecraft PE akan terbuka dengan peta yang baru saja Anda instal. Itu saja; Anda siap untuk bermain!



TIPS :
Jika Anda kesulitan dalam mengunduh atau menginstal suatu peta, tinggalkan pertanyaan di forum situs web tempat Anda telah mengambil peta. Mungkin saja kreator peta atau orang lain yang telah menggunakan peta tersebut dapat memberikan solusi.


source minecraftmaps


0 komentar:

Posting Komentar

Cara Mengunduh Peta Minecraft